Hidup itu Indah..

Hidup itu penuh kejutan, datangnya tiada pernah akan terkira, dia datang begitu saja, terkadang tanpa kita harapkan, namun ternyata itu yang kita butuhkan..

Alloh Yang Maha Tahu, Tahu apa yang terbaik untuk makhlukNya, apa yang dibutuhkan makhlukNya, namun terkadang kita tiada menyadarinya..

Hidup itu juga penuh pilihan, dan kita bebas memilihnya, bumi Alloh itu luas hingga ilmu dan pengetahuan yang dimilikiNya pun tiada terkira luasnya..

Seorang sahabat pernah berkata “.. kita ini di dalam suatu lingkaran besar, lingkaran besar itu dipagari dengan pagar-pagar indah, dimana apa yang kita inginkan semua tersedia dalam lingkaran besar ini, maka sudah seharusnya kita tidak boleh keluar dari lingkaran besar nan indah ini..”

Lingkaran besar itu adalah Islam, agama sempurna yang tiada cacat, berpagar-pagar indah yaitu, Al-Qur’an dan Al-Hadist, hingga apa yang kita inginkan terpenuhi, segala pertanyaan yang terdapat dalam otak kita terjawab sudah di dalam peninggalan Rasul Alloh, Muhammad SAW. Andai kita keluar dari lingkaran besar ini, berarti kita telah melanggar pagar-pagar nan indah ini, hingga kita mengkhianatiNya yang membuat kita keluar dari agama sempurna tiada cacat ini..

Sungguh, tiada kita inginkan hal seperti itu terjadi pada jiwa-jiwa kita, kita butuh cintaNya, kasihNya, maafNya, ampunanNya..

Alloh Yang Maha Sabar, Alloh Yang Maha Pemaaf, tiada Tuhan yang patut di sembah selain Alloh, karena izinNya kita hidup di duniaNya ini..

Tinggalkan komentar